Haul dan Silaturahmi Akbar sukses diselengarakan PC PMII kota Semarang

 Haul dan Silaturahmi Akbar sukses diselengarakan PC PMII kota Semarang

SEMARANG, pcnukotasemarang.com – PC PMII kota Semarang gelar haul KH. Abdul Wahab Jaelani serta silaturahmi akbar PMII kota Semarang pada sabtu (06/08/2022).

Acara tersebut terselengara di yayasan Ar-Rois Cendekia Wates, Ngaliyan dengan dihadiri oleh Drs. KH. M. Aminudin Sanwar, M.M sebagai sahabat kolega yg pernah bersinggungan dengan KH ABDUL WAHAB JAELANI dan Prof. Dr.H. Musahadi, M.Ag sebagai ketua PW IKA PMII Jawa Tengah dan beberapa alumni yang lainnya dari kepengurusan cabang di periodenya masing”.

Dikuti sebanyak 300 perserta yang terdiri dari kader dan alumni. Dr. KH.Anasom, M.H menyampaikan tujuan terkait pelaksanaan acara PMII ini.

” Diadakannya acara ini, nantinya mampu menginspirasi kemajuan PMII di kota semarang” begitu penyampaian Dr. KH. Anasom, M.H selaku MABINCAB PMII kota Semarang

Ketua Cabang PMII kota Semarang, Andre Bachtiar mengungkapkan bahwa momentum ini menjadi pemicu percikan api perjuangan PMII

” Momentum ini diharapkan tidak menjadi yg pertama dan terakhir, namun mampu menjadi spirit baru untuk meneruskan perjuangan yg panjang. ” Tuturnya

Selain itu harapannya dari terselanggaranya acara ini, sebagai refleksi anggota PMII baik secara organisasi maupun individu.


Sadar sejarah bagi mahasiswa, apalagi kader PMII merupakan hal yg wajib dan mutlak untuk setiap diri warganya.
Karena dr situlah spirit perjuangan, ruh pergerakan akan selalu nyambung dr pendahulu” ke generasi yg akan datang.
Di momentum haul kali ini, saya berharap kita sama” bisa refleksi secara organisasi maupun inidividu untuk PMII yg lebih baik.
.” Tambah Andre Bahtiyar

PCNU Kota Semarang

Related post

Leave a Reply

Your email address will not be published.